Selasa, 11 Desember 2018

Tuduhan Media Berbohong

Calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto menuduh Media Berbohong soal sejumlah pemberitaan terkait nergeri ini terutama absennya media dalam pemberitaan terkait aksi reuni 212 yang diklaim prabowo dihadiri oleh sebanyak 11 juta peserta dari seluruh penjuru Indonesia dan juga sejumlah negara lain. AJI (Aliansi Jurnalis Independen) memandang, ucapan Prabowo yang berperan sebagai calon presiden nomor urut 02 tersebut tidak tepat karena menuduh banyak media besar dan kondang berbohong dan memanipulasi demokrasi yang ada.
Media Berbohong
Media Berbohong

AJI menilai, ucapan Prabowo Subianto ini dianggap sentimentil dan juga berlebihan. Sebelumnya, Prabowo Subianto menuduh dengan banyaknya media massa yang enggan untuk meliput aksi reuni 212 di monas. Padahal, banyak sekali media massa yang meliput acara reuni 212 tersebut.

Abdul Manan, Ketua Aliansi Jurnalis Independent menyebutkan bahwa reaksi prabowo subianto tersebut agak cengeng dan juga lebay. Abdul juga menilai bahwa sikap yang dilakukan oleh Prabowo subianto yang hanya mau diwawancarai oleh media massa tertentu justru menunjukan adanya sikap yang tidak dewasa dan mambuat publik bertanya atas sikap - sikap kenegaraan prabowo subianto selama ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar